Di era digital saat ini, Internet menjadi kebutuhan yang begitu penting. Tanpa internet hidup ini akan serasa di jaman tahun 2000an yang begitu absurd tapi tetap menyenangkan juga sih karena sebenarnya internet juga ada plus dan minusnya. Internet adalah (kependekan dari interconnection-networking) adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia. Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaidah ini dinamakan internetworking (“antarjaringan”). Jadi kesimpulannya dengan internet kita bisa terhubung sesama perangkat lain menggunakan jaringan komputer ataupun smartphone untuk saat ini.

Terus bagaimana menggunakan Internet ? Untuk menggunakan internet kita harus menggunakan Software untuk mengakses internet tersebut, tanpa Software tersebut kita akan kesulitan untuk berselancar di dunia internet, seperti mencari informasi, melihat kabar menarik dan semua yang ada di Internet. Jadi ini adalah Software untuk mengakses Internet untuk saat ini dan paling populer menurut pandangan saya.

Google Chrome

 

Google Chrome

Google Chrome adalah sebuah peramban web sumber terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit. Proyek sumber terbukanya sendiri dinamakan Chromium. Ini adalah software untuk mengakses internet yang sampai saat ini saya gunakan dan bisa dibilang ringan.

Telah bertahun-tahun saya menggunakan ini dan tidak ada kendala selain itu interface dari Google Chrome ini standar tapi tidak bikin bosan.

Fitur Google Chrome

  • Kecepatan
  • Kesedehanaan
  • Keamanan
  • Privasi
  • Hemat Batrei
  • Pin Tab
  • Startup
  • Kalkulator
  • Add ons
  • dll

Download di mana..?
PC : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)
Smartphone : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)

Mozilla Firefox

 

Mozilla Firefox

Siapa yang tidak tahu Software untuk mengakses internet Mozilla Firefox? setiap warnet waktu itu Mozilla Firefox menjadi dambaan tiap warnet dan selalu ada di depan dekstop, kadang juga ditemani oleh Google Chrome. Akan tetapi di Warnet dan sejenisnya, Mozilla Firefox memang terlihat lebih populer. Hanya saja, saya tidak begitu tertarik dengan Mozilla Firefox karena lama kelamaan akan terasa berat.

Fitur Mozilla Firefox

  • Privat Windows
  • Add ons
  • Serach Bar
  • Firefox Syns
  • Homepage
  • Bookmark
  • Work offline
  • dll

Download di mana..?
PC : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)
Smartphone : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)

Opera

Opera Web Browser

Opera adalah peramban web dan paket perangkat lunak Internet antar-platform. Opera terdiri dari kumpulan perangkat lunak untuk Internet seperti peramban web, serta perangkat lunak untuk membaca dan mengirim surat elektronik. Opera dibuat oleh Opera Software yang bermarkas di Oslo, Norwegia. Opera dapat dijalankan di berbagai sistem operasi, termasuk Microsoft Windows, Mac OS X, Solaris, FreeBSD dan Linux.

Saya kenal Opera web browser saat belum ada Smartphone, Opera menjadi dambaan para pengguna internet melalui handphone dikenal sebagai opera mini. Begitu populer karena kadang bisa memanipulasi agar quota internet tidak habis. Dan sepertinya untuk saat ini masih banyak juga pengguna Smartphone menggunaka Web browser ini sebagai software untuk mengakses internet.

Fitur Opera

  • VPN Unlimited
  • Speed Dial
  • Battrey Saver
  • Sidebar Canggih
  • Walpaper Dinamis
  • Pemblokiran Iklan Bawaan
  • Custom Shortcut
  • Personal news
  • Opera Turbo & Penghemat Daya
  • dll

Download di mana..?
PC : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)
Smartphone : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)

UC Browser

UC Browser

Ini adalah saingan baru yang belum lama ini datang dan mulai memiliki pelanggan yang cukup banyak. UC Browser salah satu Software populer untuk mengakses internet. UC Browser adalah penyedia teknologi software internet mobile dan layanan applikasi terdepan. Berdiri sejak tahun 2004, Misi UCWeb adalah memberikan pengalaman internet yang lebih baik untuk milyaran penggunanya di seluruh dunia.

UC Browser, produk unggulan dari UCWeb, tersedia untuk lebih dari 3000 model ponsel yang berbeda dari 200 lebih produsen ponsel. Selain itu, UC Browser dapat digunakan di semua sistem operasi seperti Symbian, Android, iOS, Windows Mobile, Win CE, Java, MTK, dan Blackberry. Pada Juni 2011, UCWeb merilis U3 kernel, produk hak milik perusahaan (mirip seperti mesin mobil). Browser yang memiliki U3 dapat memberikan user pengalaman web surfing yang cepat, nyaman dan aman.

Kebanyakan pengguna senang dengan UC Browser karena ringan dan fitur pemblokiran iklan yang katanya iklan itu menggangu para pengguna yang ingin berseluncur di dunia internet.

FItur UC Browser

  • Clean Yet Complete UI
  • Smart Downloading
  • Incognito Browsing
  • Night Mode
  • Control Videos with Gestures
  • Custom Themes
  • Dll

Download di mana..?
PC : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)
Smartphone : Unduh Disini (Tunggu 5 detik)

Nah itulah Software Untuk Mengakses Internet Saat ini paling populer dan selalu terdepan karena memang pengguna cukup banyak menuju software yang saya tulis di atas, atau mungkin anda punya Software/brower pilihanmu sendiri, bisa komentar di bawah dan berikan alasan kenapa memilig browser tersebut.


Referensi : 
Wikipedia | Web resmi Browser
Image :
Google Image